Cisuru, 16 April 2020
Asalamualaikum wr wb
Selamat Pagi dan salam sejahtera bagi kita semua Kami Pemerintah Desa Cisuru Kecamatan Cipari Kabupaten Cilacap akan menyampaikan laporan Pertanggungjawaban APBDes Tahun 2019, Semoga dengan Infromasi Publik ini masyarakat Desa Cisuru dapat ikut mengawasi dan mendukung program-program pemerintah Desa Cisuru.
Terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaan APBDes 2019 yaitu terkait penyaluran Dana dari Pemerintah Pusat ataupun Pemerintah daerah berupa Bagi Hasil Pajak dan Retribusi Daerah yang disalurkan ke Rekening Pemerintah Desa Cisuru dan semua Desa di Kecamatan Cipari itu pada tanggal 31 Desember 2019 sehingga tidak mungkin dapat direalisasikan ditahun anggaran 2019, semoga ditahun 2020 ini Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa bisa lebih bersinergi lagi sehingga tidak ada perlambatan penyaluran dana bantuan dari Pusat atau Daerah sehingga Pemerintah Desa dapat melaksanakan kegiatan sesuai rencana. Laporan Realisasi Pelaksanaan APBDes 2019 dapat disimak pada lampiran dibawah ini. Semoga dengan diterbitkannya laporan ini semakin menambah kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan APBDes oleh Pemerintah Desa Cisuru dan akan membawa kemakmuran bagi warga masyarakat desa Cisuru.
Demikian yang dapat kami sampaikan, terimakasih banyak atas dukungan yang telah diberikan.
Wassalamu’alaikum.Wr.Wb.
Lampiran Laporan :